Tips Cara Pencegahan Kulit Berkerut Tanpa Operasi

Tips Cara Pencegahan Kulit Berkerut Tanpa Operasi Terbaru - Kita tahu bahwa kerutan di wajah bisa datang kapan saja atau bahkan lebih cepat dari yang kita duga. Apalagi kalau selama kita kurang memperhatikan pola hidup yang mungkin terbilang kurang sehat, seperti merokok atau biasa makan dengan sembarangan.

Kita tahu bahwa saat ini tersedia berbagai macam merk alat kecantikan yang menawarkan pencegahan pada penuaan dini, mungkin kita tahu kalau dikalangan selebritis itu bisa dengan cara operasi plastik, tapi itu tidak disarankan karena resikonya pun sangat berbahaya. Nah berikut ini tips untuk pencegahan kulit berkerut. 


Tips Cara Pencegahan Kulit Berkerut Tanpa Operasi

Tips Cara Pencegahan Kulit Berkerut Tanpa Operasi Terbaru

  • Tidur telentang
Saat kita tidur dalam posisi tertentu ternyata dapat menyebabkan munculnya garis tidur pada wajah yang kemungkinan lama kelamaan akan menetap di lapisan atas kulit. Seperti tidur dengan posisi miring dapat menimbulkan kerutan di kulit pipi dan dagu. Sedangkan tidur dengan cara tengkurap justru akan membuat garis kerutan di area alis mata. Dan ternyata tidur yang paling ideal adalah dengan tidur telentang.
  • Menyukai ikan
Kita tahu bahwa ikan salmon dan ikan laut lainnya mempunyai sumber protein terbaik, diantaranya ialah pembangun kulit sehat, dan ikan juga sumber asam lemak omega-3. Para ahli mengatakan asam lemak akan menjaga kulit tetap lembab, muda, dan mencegah keriput.
  • Vitamin C
Krim yang mengandung vitamin C dapat meningkatkan produksi kolagen, yang mampu melindungi kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB, dan juga dapat mengurangi bintik hitam. Jadi apabila anda mau menggunakan atau membeli kosmetik, maka pilihlah produk kosmetik yang mengandung vitamin C yang tepat.
  • Jangan mengernyit
Mengernyit atau cemberut, akan membuat otot-otot wajah bekerja berlebihan sehingga membentuk alur di bawah lapisan kulit.
  • Produk mengandung AHA
Produk antiaging mengandung Alpha-hydroxy Acids (AHA). Sebenarnya zat inilah yang mampu membantu menghilangkan lapisan sel kulit mati sehingga dapat menyamarkan garis kerut di wajah.
  • Kurangi mencuci muka
Membasuh muka dengan air ternyata dapat menghilangkan kelembaban pada kulit yang, sebab itu anda bisa memulai mengurangi kebiasaan mencuci muka dengan air, kecuali jika menggunakan sabun pembersih khusus.

Demikianlah Tips Cara Pencegahan Kulit Berkerut Tanpa Operasi ini, biarpun singkat yang penting bermanfaat, sekian dan terimaksih.